Selamat Datang di De Siregar's House

Selasa, 01 Juni 2010

Beranda Edisi 1 Juni 2010


Apa kabar Keluarga Indonesia? Bagaimana dengan akhir pekan panjang Keluarga Indonesia kali ini? Semoga semua berjalan dengan baik dan memberikan inspirasi, kenangan dan pengalaman baru dan baik. Pada edisi ini, ada beberapa pengalaman menarik yang ingin kami bagikan dan semoga menjadi inspirasi baru bagi Keluarga Indonesia.
Pada Edisi ini, kami akan turunkan beberapa kegiatan yang kami lakukan pada akhir pekan dua minggu yang lalu. Beberapa hari sebelumnya, kami sekeluarga memang sudah merencanakan beberapa kegiatan, mulai dari tamasya ke taman rekreasi, bermain scrabble  (usul dari Farhan), memindahkan bibit tanaman (di kebun mini kami) ke pot yang lain (usul dari Mamanya Farhan),  membuat kartu ucapan untuk keluarga (usul dari Papanya Farhan), membuat sarapan pagi, belajar bersama dan lain sebagainya. Pada akhirnya, cukup padat juga kegiatan akhir pekan kami.
Pada dasarnya, sangat penting mengajak semua anggota keluarga untuk mendiskusikan kegiatan apa yang akan Keluarga Indonesia lakukan di akhir pekan atau saat waktu luang. Mengajak berdiskusi bersama termasuk memperkenalkan cara sejak usia dini mengutarakan pendapat, menghargai pendapat orang lain dan bagaimana menjadi pendengar yang baik. Seorang anak pun dapat melihat bahwa orang tuanya mendengar mendengar dan menghargai pendapatnya. Bagaimana kalau terjadi beda pendapat? Nah, kamipun berusaha menyelesaikan secara demoktratis.


Kreasi: Sarapan Pagi


Membuat Sarapan Pagi

Keluarga Indonesia, sudah lihat foto-foto di tajuk “Beranda” diawal edisi ini? Betul, foto-foto roti yang tersusun rapi di atas sebuah piring. Ini kisahnya.
Hari Sabtu pagi dua minggu yang lalu, kami mendapat kejutan dari Farhan. Biasanya kalau bangun pagi di Hari Sabtu, Farhan sudah asyik menonton film kartun favoritnya. Kali ini berbeda, sambil tersenyum berkata,  
“Mama, Papa, tunggu ya, Farhan mau buat sarapan”
Kami berdua pun saling berpandangan, seakan tidak percaya dengan yang kami dengar.
Setelah beberapa lami, kami berdua memutuskan menuju ruang makan. Penasaran juga dengan apa yang sedang Farhan lakukan. Di ruang makan, kami lihat Farhan sedang asyik mengoles roti dengan mentega. Sementar di meja makan terletak roti, berbagai selai, coklat meses dan ada sebuah piring yang berisi beberapa potong roti yang sudah siap dan tersusun rapi.
“Ini semua buatan chef Farhan”, kata Farhan dengan bangganya. 
Dengan gaya seorang chef yang sedang serius, Farhan menjelaskan apa saja isi dari roti yang telah dibuatnya. 
“Roti ini (selembar roti) pertama kali diolesi dengan coklat cair (susu coklat), lalu dilipat dua, kemudian, di atasnya diolesi mentega. Setelah itu ditaburi coklat meses
Kami berdua pun tersenyum sambil manggut-manggut mendengarkan penjelasan sang chef.
Setelah semua siap, kami pun mulai menyantap roti-roti tersebut. 
“Bagaimana rasanya Mama? Papa?” tanya Farhan, “Enak khan?”, tanyanya lagi.
Kami menjawab dengan anggukan sambil sibuk mengunyah. Baru potongan kedua, tiba-tiba Farhan berkata, 
“Farhan sudah kenyang…”
Selidik punya selidik, saat menyiapkan tadi ternyata Farhan sudah makan duluan (wah curi start).
Kelihatannya, beberapa pengalaman cooking class beberapa waktu lalu telah memberikan inspirasi bagi Farhan untuk memberikan kejutan.

Rekreasi


Tamasya ke Taman Rekreasi Alam Mayang
Keluarga Indonesia, hari Sabtu dua minnggu lalu kami bertamasya ke salah satu tempat rekreasi di Pekanbaru, tepatnya di Taman Rekreasi Alam Mayang.
Setelah melakukan semua persiapan, mulai dari makanan yang akan dibawa, tikar, kamera kami pun tidak lupa membawa beberapa papan permainan (atas usul Farhan). Jam 09:40 kami berangkat dari rumah. Tidak terlalu jauh lokasi Taman Rekreasi tersebut. Sekitar 15 menit kami sudah tiba di tempat. Setelah mengelilingi taman rekreasi, melihat banyak perubahan (kondisi sudah jauh lebih baik dari beberapa tahun lalu), Farhan meminta untuk mencoba naik sepeda air.
Beruntung bagi kami saat itu belum ramai, sehingga tanpa menunggu kamipun bisa langsung mendapat tiket dan naik ke wahana sepeda air. Sinar matahari sudah mulai menyengat, membuat kami memlilih jalur di pinggiran danau yang tertutup ridangnya pepohonan. Sepanjang pinggiran danau, kami melihat banyak sekali ikan, mulai dari ikan sepat, ikan nila sampai ikan mas yang berukuran cukup besar. Wah, menggoda juga. Sekitar tiga puluh menit kami habiskan menyisir danau dengan sepeda air.
Setelah puas dengan sepeda air, kami melanjutkan rekreasi kami dengan memilih tempat untuk bersantai. Tikar kami siapkan, makanan kami turunkan. Waktu menunjukkan jam 11 lewat, perut sudah cukup lapar (maklum, lumayan juga mengayuh sepeda air). Sambil menikmati makanan, kami mendengarkan alunan lagu (live show) dari penyanyi cilik di tempat rekreasi tersebut  (cukup ramai ternyata di alun-alun utama Alam Mayang).
Selesai menyantap makanan, kamipun bersantai sambil bermain beberapa game (papan permainan Farhan).
Waktu menunjukkan pukul hampir jam 1 siang, dan cuaca mulai mendung. Akhirnya kami sudahi rekreasi kami dan kembali ke rumah…

Kebun Mini


Kebun Mini – Memindahkan Tanaman
Hari Minggu dua minggu yang lalu, tepat 5 (lima) minggu usia kebun mini kami. Bayam Merah dan Pok Coy terlihat makin besar, sementara Cabe Rawit dan Terong Bimbi terlihat mulai “sesak” memenuhi pot. Akhirnya kami putuskan untuk memindahkan beberapa Cabe Rawit dan Terong Bimbi dari pot pembibitan ke beberapa pot.
Jam menunjukkan pukup 7:30, kami memulai kegiatan kami. Setelah pot-pot baru kami siapkan (memastikan di bagian bawah pot memiliki cukup lubang), Farhan pun asyik mengisi pot dengan tanah.

Senin, 17 Mei 2010

Edisi Senin, 17 Mei 2010

Beranda

Apa kabar Keluarga Indonesia? Bagaimana dengan kegiatan minggu lalu dan akhir pekan kemarin? Semoga terisi dengan kegiatan yang menyenangkan serta memberikan kenangan dan inspirasi tersendiri bagi Keluarga Indonesia

Pada edisi ini kami turunkan beberapa ulasan, diantaranya Layanan Samsat Delivery,  dan update berkebun mini (edisi 3).

Untuk beberapa edisi ke depan, kami akan menurunkan ulasan bersambung mengenai Bisnis dengan Internet (hmm... pasti menarik, kita dapat memanfaatkan kekuatan teknologi internet untuk berbagai keperluan).


Oh ya, jangan lupa "klik" di tab "Gerai Kue", siapa tahu ada yang cocok. Mau pesan? silakan...

Semoga memberikan manfaat dan inspirasi bagi Keluarga Indonesia.

Salam Keluarga!

Ulasan Khusus

SAMSAT DELIVERY


Hari Minggu (9 Mei 2010) yang lalu, saat kami sekeluarga mengunjungi salah satu mall di Pekanbaru, kami mendapat brosur "Samsat Delivery". Awalnya kami tidak menaruh perhatian pada brosur tersebut. Seperti biasa, brosur kami bawa pulang dan diletakkan di meja.

Hari berikutnya, kami coba baca-baca brosur dan (iseng-iseng) telepon ke nomor telepon yang tertera (memang saat itu kami sedang mempersiapkan untuk memperpanjang STNK kendaraan). Surprise juga dari ujung telepon terdengar sapaan "Selamat pagi, dengan Samsat Delivery", wah kelihatannya profesional juga.. Kemudian kami tanya apa maksud dari "Samsat Delivery" dan apa saja layanannya.

Ternyata, salah satu layanannya ada pengurusan perpanjangan STNK tahunan (bukan lima tahunan), yaitu, setelah semua dokumen wajib disiapkan, maka petugas dari Samsat akan mengambil (menjemput) dokumen (tentunya sebelumnya sekaligus memberitahukan berapa total pajak STNK yang harus dibayar) beserta mengambil uang biaya pajak perpanjangan STNK. Hmm... menarik juga...

Setelah pikir-pikir, keesokan harinya (Selasa) kami putuskan untuk mencoba layanan  ini. Setelah mempersiapkan semua dokumen, sekitar jam 3 sore, kami telepon kembali. Petugas yang menerima telepon menjeleaskan bahwa petugas akan datang mengambil semua dokumen sekaligus menerima pembayaran pada hari esoknya (Rabu), berhubung jam tugas sampai dengan jam 3 sore.

Rabu pagi, sekitar jam 10 kurang, seorang petugas Samsat datang ke rumah,  setelah menerima semua dokumen, petugas menjanjikan, paling lambat besok pagi sudah bisa diantar kembali.. (wah boleh juga ya... lebih cepat bila menggunakan Jasa Layanan dari luar). 

Surprise! jam 3 sore lewat (masih hari Rabu), petugas Samsat datang membawa STNK yang sudah diperpanjang. Surprise lagi, setelah melihat total biaya yang tertera di STNK, ternyata sama dengan total biaya yang diserahkan ke petugas. Wow, tidak ada tambahan biaya!, ditambah tidak perlu repot ke Samsat dan tidak perlu repot antri!.


Acungan jempol untuk Polda Riau (khususnya Pekanbaru) untuk layanan Samsat Delivery ini!


Mau mencoba?  silakan hubungi Samsat Delivery 0761-47900.


(bila Keluarga Indonesia, khususnya domisili di pekanbaru perlu copy brosur Samsat Delivery ini, silakan email ke de_siregar@yahoo.com)

---------------------

Berkebun

Berkebun Mini (Minggu ke-4)

Salam sejahtera untuk Keluarga Indonesia. Masih ingat dengan Kebun Mini kami?. Nah, memasuki  minggu ke 4, seluruh tanaman menunjukkan perkembangannya. Bayam Merah, Pok Coy dan Terong Bimbi terlihat makin besar, sementara Cabe Rawit dan Seledri mulai tumbuh...

Hmm, kira kira berapa lama lagi bisa di panen ya... 

Mau lihat foto-fotonya?

Apakah keluarga Indonesia sudah memulai berkebun mini?